Dilaporkan! TNI Ditembak KST, 6 Gugur, 9 Prajurit Telah Ditawan, Ini Kata Kapendam XVII/Cenderawasih

JurnalPatroliNews – Papua – Kabar prajurit TNI Yonif R 321/GT yang bertugas melakukan Operasi SAR pilot Susi Air diserang Kelompok Separatis Teroris (KST) Papua dibenarkan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman. Penyerangan terjadi di wilayah Mugi-Mam Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan.

“Benar prajurit TNI dari Satgas Yonif R 321/GT yang bertugas di wilayah Mugi-Mam Kabupaten Nduga diserang dan ditembak oleh gerombolan KST pada Sabtu (15/4) pukul 16.30 WIT,” jelas Kapendam, Kol Kav Herman Taryaman kepada wartawan, Minggu (16/4).

Namun demikian, dia masih belum mau mengonfirmasi apakah benar ada enam orang prajurit yang gugur dalam serangan tersebut.

“Sampai saat ini masih dilaksanakan pemantauan, namun karena cuaca hujan dan berkabut, sehingga belum bisa berkomunikasi dengan aparat keamanan yang berada di lokasi tersebut. Demikian pula upaya-upaya memberikan bantuan dan evakuasi tetap dilaksanakan,” tambahnya.

Komentar