Anies Batal Maju Pilgub Jabar 2024, Begini Kata Hasto


JurnalPatroliNews – Jakarta –  Anies Baswedan memutuskan untuk tidak melanjutkan pencalonannya dalam Pilkada Jawa Barat 2024. Sebelumnya, Anies juga tersisih dari pencalonan di Pilgub Jakarta, yang diambil alih oleh Pramono Anung. Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, akhirnya memberikan penjelasan mengenai posisi partainya.

Menurut Hasto, PDIP tidak pernah mempertimbangkan untuk mengusung Anies di Pilgub Jawa Barat. Ia menegaskan bahwa tidak ada komunikasi antara PDIP dan Anies mengenai hal tersebut. Nama Anies memang sempat muncul sebagai kandidat potensial di Pilgub Jakarta, namun Hasto menegaskan bahwa spekulasi mengenai kemungkinan Anies berpasangan dengan Ono Surono dari PDIP di Pilgub Jabar 2024 adalah salah.

“Secara khusus tidak. Tapi ini menunjukkan bagaimana memang publik memberikan suatu persepsi yang cukup luas,” kata Hasto Kristiyanto di kantor DPP PDIP, Jumat (30/8/2024) dini hari.

Mengutip CNN Indonesia, Hasto menganggap dukungan agar PDIP mengusung Anies tak lebih dari persepsi publik karena keduanya dianggap memiliki nasib yang sama dari upaya skenario kotak kosong dan calon tunggal. Hasto menyebut komunikasi PDIP dengan Anies akan terus berjalan dengan baik.

“Kami terus melakukan komunikasi yang sangat positif dengan Pak Anies dan ada saling kesepahaman dan ini akan menjadi modal bagi kerja sama ke depan,” katanya.

PDIP telah secara resmi mencalonkan Jeje Wiradinata dan Ronal Surapradja untuk Pilgub Jawa Barat 2024. Di Pilgub Jakarta, PDIP juga telah mendaftarkan Pramono Anung dan Rano Karno. Dengan demikian, Anies Baswedan resmi tidak akan berpartisipasi dalam Pilkada 2024.

Komentar