JurnalPatroliNews – Jakarta – Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) mengalami penyesuaian di berbagai SPBU mulai 1 Maret 2025. Khusus untuk Pertamina, penurunan harga BBM non-subsidi Pertamax Series dan Dex Series mulai berlaku pada 29 Maret 2025, sebagai bagian dari kebijakan pemerintah untuk meringankan beban masyarakat selama mudik Lebaran.
Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra, menyebut kebijakan ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah dan Pertamina bagi masyarakat.
“Sebagai bagian dari komitmen melayani masyarakat, khususnya saat mudik Lebaran, pemerintah dan Pertamina Patra Niaga memberikan hadiah spesial dengan menurunkan harga BBM Non-Subsidi. Kami berharap kebijakan ini dapat membuat perjalanan lebih nyaman dan terjangkau,” ujar Ega dalam keterangan resminya.
Daftar Harga BBM Pertamina Non-Subsidi per 31 Maret 2025
- Pertamax (RON 92): Rp12.500/liter (turun Rp400 dari Rp12.900)
- Pertamax Green (RON 95): Rp13.250/liter (turun Rp450 dari Rp13.700)
- Pertamax Turbo (RON 98): Rp13.500/liter (turun Rp500 dari Rp14.000)
- Dexlite (CN 51): Rp13.600/liter (turun Rp700 dari Rp14.300)
- Pertamina Dex (CN 53): Rp13.900/liter (turun Rp700 dari Rp14.600)
Harga tersebut berlaku di wilayah dengan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) sebesar 5%, seperti DKI Jakarta. Sementara itu, harga BBM subsidi tidak mengalami perubahan sejak 1 Maret 2025, dengan rincian:
- Solar: Rp6.800/liter
- Pertalite: Rp10.000/liter
Harga BBM SPBU Swasta per 1 Maret 2025
Shell
- Shell Super: Rp13.590/liter
- Shell V-Power: Rp14.060/liter
- Shell V-Power Diesel: Rp14.760/liter
- Shell V-Power Nitro+: Rp14.240/liter
Vivo
- Revvo 90: Rp13.200/liter
- Revvo 92: Rp13.590/liter
- Revvo 95: Rp14.060/liter
- Diesel Primus Plus: Rp14.760/liter
BP AKR
- BP Ultimate: Rp14.060/liter
- BP 92: Rp13.300/liter
- BP Ultimate Diesel: Rp14.760/liter
- BP Diesel: Rp14.380/liter
Dengan penyesuaian harga ini, masyarakat diharapkan dapat merasakan manfaat lebih saat melakukan perjalanan mudik Lebaran tahun ini.
Komentar