Elnusa Tebar Dividen Rp285 Miliar, Naik 42% dari Tahun Sebelumnya

JurnalPatroliNews – Jakarta – PT Elnusa Tbk (ELSA), anak usaha dari PT Pertamina Hulu Energi di bawah Subholding Upstream Pertamina, mengumumkan pembagian dividen tunai senilai Rp285,47 miliar kepada para pemegang saham. Keputusan ini diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) untuk tahun buku 2024.

Nilai dividen tersebut merepresentasikan 40% dari total laba bersih konsolidasian yang dapat diatribusikan kepada induk perusahaan. Dengan demikian, para investor akan menerima dividen sebesar Rp39,11 per saham, mengalami lonjakan sebesar 42% dibandingkan dividen tahun sebelumnya.

Sepanjang tahun 2024, Elnusa mencatatkan pertumbuhan kinerja keuangan yang signifikan. Laba bersih perusahaan tercatat sebesar Rp713,67 miliar, didorong oleh peningkatan pendapatan sebesar 7% yang mencapai Rp13,39 triliun. Efisiensi operasional juga turut mendongkrak margin EBITDA menjadi 10,9%.

Corporate Secretary Elnusa, Frida Lidwina, menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil kontribusi dari seluruh lini bisnis perusahaan, mulai dari jasa hulu migas terintegrasi, penjualan barang dan jasa logistik energi, hingga layanan penunjang migas lainnya.

“Kenaikan dividen ini mencerminkan optimisme kami terhadap pertumbuhan jangka panjang Elnusa, serta komitmen perusahaan untuk memberikan nilai lebih bagi seluruh pemegang kepentingan,” ujar Frida dalam keterangan resminya, Jumat (23/5).

Elnusa menyatakan akan terus memperkuat fondasi bisnisnya melalui inovasi layanan, peningkatan kapasitas operasional, serta pengelolaan perusahaan yang tangguh dan berkelanjutan. Perusahaan juga menegaskan peran strategisnya dalam mendukung ketahanan energi nasional di tengah tantangan industri yang terus berkembang.

Komentar