AHY: Program Pelataran Mudahkan Pekerja Urus Surat Tanah!

JurnalPatroliNews – Jakarta – Program Pelayanan Tanah Akhir Pekan (Pelataran) kini hadir untuk membantu warga yang tidak dapat mengurus urusan pertanahan pada hari kerja.

Hal ini disampaikan oleh Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), setelah kunjungannya ke Kantor Pertanahan Kabupaten Bandung pada Minggu (9/6).

“Dengan dibukanya layanan pada akhir pekan, baik Sabtu maupun Minggu, memberikan kesempatan bagi warga yang tidak bisa mengurus tanah pada hari kerja, karena Senin hingga Jumat mereka sibuk bekerja,” ujar AHY pada Minggu (9/6).

Ketua Umum Partai Demokrat itu juga menambahkan bahwa program Pelataran ini akan diterapkan di seluruh Kantor Pertanahan di Indonesia.

“Jadi, kebijakan ini akan berlaku di seluruh Kantor Pertanahan di Indonesia,” kata AHY.

Sebelumnya, AHY juga telah menyerahkan 25 sertifikat Pendaftaran Tanah Sistem Lengkap (PTSL) kepada warga Desa Kopo, Kecamatan Kutawaringin, Kabupaten Bandung.

Komentar