BNPB Pastikan Percepatan Relokasi Korban Bencana NTT

JurnalPatroliNews – Jakarta,– Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo memerintahkan segenap para perangkat daerah setempat, untuk melakukan relokasi bagi warga terdampak siklon tropis Seroja. 

Setelah proses evakuasi dan pembersihan lokasi bencana selesai, atas persetujuan masyarakat setempat, maka tahap relokasi akan segera dijalankan.

Gubernur dan Bupati diminta untuk menyiapkan lahan tempat relokasi secepatnya. Dilakukan survei terhadap lahan tempat relokasi. Pertimbangan Analisis Dampak Lingkungan (AMDAL) juga diperhatikan demi menyiapkan hunian yang aman.

Selain itu, meminta dilibatkan tokoh adat setempat menentukan lokasi hunian. Hal ini bertujuan untuk tetap menjaga adat dan budaya setempat. Hal tersebut sesuai dengan perintah Presiden Joko Widodo.

Pemerintah daerah dihimbau untuk segera memberikan data lengkap dan akurat mulai dari nama, alamat dan Nomor Induk Kependudukan (NIK). Kategori tingkat kerusakan juga diklasifikasikan sesuai dengan kondisi rumah pasca bencana.

“Saya minta Gubernur NTT dan Bupati Lembata segera siapkan lahan untuk kita segera relokasi warga Ile Ape yang terdampak korban banjir bandang, bencana siklon Seroja,” kata Presiden Jokowi di NTT, Sabtu (10/4).

Dalam hal ini, data yang disampaikan dipastikan harus akurat demi kelancaran proses, sehingga tidak menimbulkan duplikasi nama.

(askara)

Komentar