Budaya Jadi Benteng Radikalisme

Jurnalpatrolinews – Jakarta : Kebudayaan yang lahir di alam Indonesia diyakini dapat menjadi benteng perlawanan terhadap penyebaran paham-paham radikalisme.

Hal ini lantaran paham radikalisme lahir dari kegalauan atas lingkungan sosial dan kegalauan atas psikologis sosial.

Dengan begitu pesan-pesan yang disampaikan kepada masyarakat dengan tidak lupa membawa nilai-nilai akar kebudayaan bangsa menjadi bagian yang kita rasakan agar bisa lebih efektif, dipahami, dan diterima oleh masyarakat.

Hal ini menjadikan kebudayaan Indonesia dapat mengeliminasi paham radikalisme dan intoleran di lingkungan masyarakat, dengan memperkuat nilai-nilai luhur bangsa dengan nilai-nilai kearifan lokal.  (***/. dd)

Komentar