Dibuka Menkumham, Dankormar Hadiri Pembukaan Skill & Challenge Kejuaraan Menembak Menkumham CUP 2021

JurnalPatroliNews – Jakarta – Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono M.Tr (Han)., didampingi Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., dan Komandan Detasemen Jalamangkara (Dandenjaka) Kolonel Mar Kresno Pratowo, S.E., menghadiri sekaligus menjadi peserta Pembukaan Skill & Challenge Kejuaraan Menembak Menkumham CUP 2021 di Lapangan Tembak Yasonna H. Laoly, Lapas Narkotika. Jum’at (15/10/2021).

Kegiatan Pembukaan Skill & Challenge Kejuaraan menembak Menkumham CUP Tahun 2021 tersebut di buka langsung oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Yasonna H. Laoly dalam memperingati Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021.

Dalam amanatnya Menkumham mengatakan olahraga menembak merupakan cabang olahraga nasional maupun internasional karena setiap individu penembak harus memiliki ketenangan, ketahanan, dan kontrol yang baik atas diri sendiri.

“Kejuaraan menembak Menkumham Cup 2021 ini saya berharap para peserta selalu mengutamakan keamanan, keselamatan, serta selalu menerapkan SOP yang sudah ditetapkan sehingga kegiatan dapat berjalan dengan aman dan berhasil”. tegasnya.

Usai dinyatakan dibuka oleh Menkumham acara dilanjutkan dengan Lomba menembak yang diikuti oleh seluruh tamu undangan diantaranya Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) H. Bambang Soesatyo, S.E., M.B.A., anggota DPR RI Marinus Gea, S.E., M.AK., Kasal Laksamana TNI Yudo Margono diwakili Askomlek Kasal Laksamana Muda TNI I.N.G. Sudihartawan, S.Pi., M.M., beserta Pejabat undangan lainnya.

Komentar