JurnalPatroliNews – Bekasi – kembali dihebohkan dengan kasus kekerasan di fasilitas layanan kesehatan. Seorang petugas keamanan Rumah Sakit Mitra Keluarga Bekasi berinisial S (39) menjadi korban penganiayaan yang diduga dilakukan oleh anggota keluarga pasien.
Kasatreskrim Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Binsar Hatorangan Sianturi, mengonfirmasi bahwa pelaku telah berhasil diidentifikasi. “Identitas pelaku sudah kami kantongi,” ujarnya pada Sabtu, 5 April 2025.
Saat ini, penyelidikan terus berlanjut. Tim kepolisian telah berkoordinasi dengan pihak rumah sakit dan korban, serta mengumpulkan bukti tambahan berupa keterangan saksi dan rekaman CCTV dari lokasi kejadian.
Menurut keterangan istri korban, BD, kejadian terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025. Ia juga telah melaporkan insiden ini ke pihak berwajib dan telah menjalani pemeriksaan awal untuk berita acara pemeriksaan (BAP).
BD mengungkapkan bahwa pelaku adalah cucu dari pasien yang sedang dirawat di ruang ICU. Insiden bermula saat korban, yang bertugas sebagai satpam, mengingatkan keluarga pasien untuk tidak membuat keributan di sekitar area rumah sakit. Namun, imbauan tersebut tidak diindahkan.
Pihak keluarga justru menyalakan motor dengan knalpot bising di dekat Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan memarkir kendaraan mereka hingga menghalangi jalur ambulans. Ketika korban menegur kembali, pelaku naik pitam dan melakukan aksi kekerasan.
Korban dianiaya hingga terjatuh dan kepalanya terbentur keras ke aspal. Ia mengalami kejang dan kehilangan kesadaran. Pelaku bahkan dilaporkan menindih tubuh korban dalam aksinya yang brutal.
Manajemen RS Mitra Keluarga menyatakan sikap tegas atas insiden ini. Mereka mengutuk segala bentuk kekerasan yang terjadi di lingkungan rumah sakit dan menyatakan akan mendukung penuh proses hukum yang tengah berjalan.
“Kami sangat menyesalkan peristiwa ini dan tidak mentoleransi kekerasan dalam bentuk apa pun di area Mitra Keluarga,” tegas perwakilan manajemen saat dikonfirmasi, Jumat, 4 April 2025.
Pihak rumah sakit juga menyampaikan bahwa korban masih menjalani perawatan di RS Mitra Keluarga dan kini dalam kondisi stabil.
Komentar