Elon Musk Akan Penuhi Undangan Jokowi, Bos Tesla Terbang ke RI November, Ada Apa?

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang miliarder dan pengusaha Elon Musk untuk datang ke Indonesia. Elon Musk pun menyanggupi undangan tersebut dan akan datang pada November.

Ini terjadi saat kunjungan Jokowi ke markas SpaceX di Boca Chica, Amerika Serikat (AS) pada Sabtu (14/5/2022).

“Saya kira, dia sangat tertarik sekali untuk segera datang ke Indonesia dan tadi saya sudah sampaikan untuk bisa datang di Indonesia,” jelas Jokowi, dalam keterangan resmi, dikutip Minggu (15/5/2022).

Elon Musk juga langsung menjawab undangan Jokowi tersebut. “Mudah-mudahan di Bulan November, terima kasih atas undangannya,” kata pria 50 tahun itu.

Jokowi tiba di Gedung Stargate SpaceX pada hari Sabtu (14/5/2022). Datang ke markas SpaceX, dia juga sempat meninjau fasilitas perusahaan tersebut. Selain itu juga melakukan diskusi terkait kerja sama di masa depan.

Jokowi mengatakan kunjungan kali ini adalah tindak lanjut atas perintahnya pada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan untuk berbicara dengan Elon Musk. Pada April lalu Luhut bersama beberapa orang lainnya diketahui telah menemui bos Tesla itu.

Komentar