KS Terancam Bangkrut, Erick Thohir: Ini Langkah Penyelamatannya

JurnalPatroliNews – Jakarta,- PT Krakatau Steel Tbk (KS) terancam bangkrut dalam waktu dekat ini jika Perusahaan Pelat Merah tersebut gagal melakukan sejumlah langkah Restrukturisasi, hal itu diungkapkan Erick Thohir, Menteri BUMN, beberapa waktu lalu.

Erick menyatakan, PT Krakatau Steel Tbk bakal bangkrut berdampak buruk terhadap harga saham KRAS. Harga saham Emiten berkode KRAS terjun bebas dalam beberapa hari terakhir. Dalam upaya penyelamatan KS, Ia mengaku akan mengambil langkah penyelamatan, salah satunya adalah menggandeng Posco, Perusahaan asal Korea Selatan,.

“Ada beberapa tahapan penyelamatan Krakatau Steel, salah satunya adalah Negosiasi dengan Perusahaan asal Korea Selatan yakni Posco. Hari ini saya sudah bertemu dengan Posco dan hasilnya cukup baik. Bahkan Posco juga tertarik dengan Industri Mobil Listrik,” kata Erick dalam keterangannya seperti dikutip dari Kompas TV, Sabtu (11/12).

Dalam pertemuan tersebut, Menteri BUMN dengan pihak Posco berdiskusi mengenai keinginan untuk mempelajari kerja sama yang lebih dalam antara Indonesia dan Korea Selatan dalam membangun Ekosistem Baja Nasional.

“Jadi yang saya sampaikan adalah saya percaya diskusi ini sangat positif. Bagaimana kita bergerak maju untuk menciptakan kerja sama yang saling menguntungkan, dan ini adalah sesuatu yang sangat ingin kami lakukan untuk menciptakan Rantai Pasok yang lebih baik untuk Indonesia,” sambungnya.

President Director (Presdir) Krakatau Posco Kim Kwang-Moo pun menyampaikan, pihaknya mengaku tertarik untuk membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Komentar