Munarman: Ada 3 Mobil Avanza Menguntit Ingin Celakai Rombongan Habib Rizieq

JurnalPatroliNews – JAKARTA – Juru Bicara sekaligus Sekretaris Umum Front Pembela Islam (FPI) Munarman mengatakan, ada 3 mobil penguntit yakni Avanza Hitam dengan nomor polisi B 1739 PWQ, Avanza Silver B —- KJD dan Avanza Putih K —-EL yang terus mencoba masuk ke dalam konvoi rombongan Habib Rizieq Shihab .

Beruntung upaya 3 mobil penguntit yang hendak menecelakakan rombongan berhasil dijauhkan oleh dua mobil Laskar Khusus dari DKI Jakarta yang kemudian menjadi korban penculikan dan pembataian.

“Dari pihak keluarga Habib Hanif terus memandu semua rombongan untuk waspada dan hati-hati,” ujar Munarman dalam keterangan tertulis, Selasa (8/12/2020).

Munarman menuturkan, setelah rombongan keluar dari Pintu Tol Karawang Timur salah satu mobil Laskar kembali dipepet namun berhasil melarikan diri kemudian menuju Pintu Tol Karawang Barat untuk masuk Tol Cikampek kebali dan beristirahat di rest area KM 57.

“Sedangkan mobil Laskar Khusus DKI Chevrolet B 2152 TBN berdasarkkan komunikasi terakhir saat mengarah ke Pintu Tol Karawang Barat dikepung oleh 3 mobil pengintai kemudian diserang,” ungkapnya.

Munarman menuturkan, saat komunikasi melalui sambungan telepon seluler masih tersambung terdengar keributan. Sufyan alias Bang Ambon mengatakan, “tembak sini tembak”. “Mengisyaratkan ada yang mengarahkan senjata kepadanya dan setelah itu terdengar suara rintihan laskar yang kesakitan seperti tertembak,” tuturnya.

Namun Sufyan tetap memberikan komando agar laskar lainnya terus berjalan. Keberadaan 6 Laskar Khusus yang berada di dalam mobil tersebut baru diketahui setelah Kapolda Metro Jaya menggelar konferensi pers terkait informasi bahwa 6 Laskar Khusus ditembak mati.

(sdn)

Komentar