Pansel Kirim Sembilan Nama Hasil Lelang Jabatan Tinggi Pratama Di Pemkab Buleleng ke Bupati Putu Agus Suradnyana

JurnalPatroliNews – Buleleng : Panitia Seleksi (Pansel) Lelang Jabatan Tinggi Pratama di lingkup Pemkab Buleleng, telah mengirimkan nama-nama peserta yang berhasil memperoleh nilai tertinggi dalam seleksi lelang jabatan.

Nama-nama tersebut sudah dikirim kepada Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana untuk selanjutnya dipilih dan dilantik.

Menurut data yang berhasil dihimpun dari Panitia Seleksi Jabatan, ada sembilan nama peserta lelang jabatan yang direkomendasikan untuk dipilih oleh Bupati.

Dari lelang jabatan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Buleleng, ada tiga nama peserta yang berhasil meraih nilai tertinggi dalam seleksi.

Untuk peringkat pertama, diraih oleh Made Astika yang saat ini menjabat sebagai Plt Kepala Disdikpora Buleleng.

Sedangkan peringkat ke dua diraih oleh Nyoman Armaja yang saat ini masih menjabat sebagai Kepala SMPN 1 Seririt.

Dan peringkat ke tiga diraih oleh I Gusti Made Suryawan yang saat ini masih menjabat sebagai Kabid Penilaian Kinerja Aparatur dan Promosi BKPSDM.

Sementara seleksi lelang jabatan Kepala Dinas Sosial, peringkat pertama diraih oleh Putu Kariaman Putra yang saat ini masih menjabat sebagai Sekretaris Dinas Sosial Buleleng.

Peringkat dua diraih oleh Made Supartawan yang saat ini menjabat sebagai Kepala Bagian Pengawasan dan Humas Sekretariat DPRD Buleleng.

Dan peringkat ke tiga diraih oleh Yayan Sutrisna yang saat ini menjabat sebagai Kepala Bidang Perlindungan Jaminan Sosial Dinas Sosial Buleleng.

Sedangkan lelang jabatan Direktur Utama (Dirut) RSUD Buleleng, peringkat pertama diraih oleh dr. Putu Arya Nugraha yang saat ini masih menjabat sebagai dokter fungsional madya di RSUD Buleleng.

Peringkat ke dua diraih oleh dr. Sucipto yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Direktur SDM RSUD Buleleng.

Sementara peringkat ke tiga diraih oleh Drg. I Ketut Wika yang saat ini menjabat sebagai Kepala Bagian Aset RSUD Buleleng.

Sekda Buleleng yang juga sebagai Ketua Panitia Seleksi, Drs. Gede Suyasa, M.Pd saat dikonfirmasi JurnalPatroliNews di Singaraja mengatakan, selama melaksanakan seleksi lelang jabatan, KASN bersama Bupati Buleleng sejatinya mempunyai komitmen untuk memilih peserta yang berhasil memperoleh nilai terbaik.

Namun demikian, Panitia menyerahkan sepenuhnya kepada Bupati sebagai pemegang kewenangan untuk memilih siapa yang akan dilantik nanti.

“Yang punya peluang untuk dipilih tetap yang berhasil meraih peringkat 1, 2 dan 3. Tapi selama empat tahun terakhir, Bupati selalu memilih yang rangking satu. Tapi sekarang tetap menjadi kewenangan Bupati, yang mana akan dia pilih,” jelas Gede Suyasa.

Usai memberikan rekomendasi ini, pelantikan ditargetkan dapat dilakukan oleh Bupati pada hari Senin – 31 Agustus nanti, atau pada awal September 2020. (TiR).-

Komentar