Terkesan Kuliner Banyumas, Teten Masduki: Makanannya Enak-enak, Khususnya Gula Semut…

JurnalPatroliNews – Purwokerto,– Menteri Koperasi dan UMKM Teten Masduki mengatakan kuliner Banyumas enak dan menggugah selera.

Pernyataan ini di sampaikan dalam video yang diunggah Bupati Banyumas Achmad Husein pada Minggu (26/9/21).

“Makanan Banyumas enak-enak,” ujarnya pada Bupati Banyumas.

Menurut Teten, dirinya juga sangat terkesan dengan kuliner Banyumas, khususnya gula semut.

Dia mengaku baru menemukan kuliner gula semut dengan berbagai varian rasa dari empon-empon seperti jahe dan lainnya.

“Di Banyumas banyak produk berkualitas dan punya daya saing, bisa masuk pasar domestik maupun global,” kata Teten.

Selain itu Teten mengatakan inovasi gula semut adalah yang terbaik dari beberapa daerah yang pernah ia temui di Indonesia

“Dari kadar air dua persen, itu luar biasa dan inovasi rasa, gula semut di Banyumas yang paling bagus,” jelas Teten.

Dalam kesempatan itu, Bupati Banyumas meminta secara langsung agar Teten Masduki memberikan dukungan dan support bagi koperasi yang ada di Banyumas.

Selanjutnya Teten Masduki berpesan kepada UMKM dan koperasi di Banyumas agar tetap berinovasi dan berani bertransformasi di dunia digital agar maju dan berkembang.

“Harus bisa inovasi teknologi supaya UMKM bisa jadi tulang punggung ekonomi nasional,” pungkas Teten.(***)

Komentar