Trump Dilaporkan Akan Buat Parpol Baru Dengan Nama Partai Patriot

JurnalPatroliNews – Presiden Donald Trump dilaporkan tengah membahas gagasan untuk membuat partai politik baru.

Mengutip beberapa sumber, Wall Street Journal pada Selasa (19/1) melaporkan Trump telah mengungkap idenya kepada para staf dan sejumlah pejabat yang dekat dengannya pada pekan lalu.

Trump bahkan menyebut partai barunya itu dengan nama Partai Patriot.

Kabar tersebut muncul setelah Trump menyampaikan pidato perpisahannya. Dalam pesannya, ia mengatakan bahwa ia baru memulai sebuah gerakan

Setelah insiden kerusuhan di Capitol Hill pada 6 Januari, Trump semakin terisolasi, bahkan dari partainya sendiri, partai Republik.

Trump dianggap bertanggung jawab dalam kerusuhan di Capitol karena menyerukan pendukungnya untuk berkumpul di Washington, menyerukan klaim kecurangan pemilu.

Para pendukung Trump sendiri kemudian melewati batas, bentrok dengan polisi hingga merangsek masuk ke gedung di mana Kongres tengah melakukan pertemuan untuk mengesahkan kemenangan Biden.

Insiden tersebut sempat menunda sesi gabungan DPR dan Senat, serta menewaskan lima orang.

Pemimpin Mayoritas Senat Mitch McConnell mengecam Trump yang telah memprovokasi kekerasan.

Sebelumnya, media juga melaporkan terjadi pertengkaran antara Trump dan wakilnya, Mike Pence. Pence dibuat marah oleh Trump yang mendesaknya memblokir sertifikasi pemilu. Pence menolak permintaan Trump yang dibalas dengan cemoohan.

Trump sendiri dikonfirmasi akan meninggalkan Washington DC empat jam sebelum upacara pelantikan Joe Biden atau sekitar pukul 8 pagi waktu setempat. Ia akan berangkat dari Pangkalan Andrews dengan pesawat Air Force One ke Mar-a-Lago, Florida.

(rmol)

Komentar