Forum Masyarakat Peduli Investasi, Siap Berikan Edukasi Reklamasi

JurnalPatroliNews – Manado – Sejumlah Masyarakat sekitar wilayah reklamasi Manado Utara beserta Lembaga Pemantau Penyakit Korupsi, Kolusi dan Nepotisme Pejabat (LP2KKNP) yang terhimpun dalam forum masyarakat peduli investasi menayatakan diri siap berikan edukasi reklamasi.

Stenly Sendow, SH yang diangkat sebagai Kordinator dalam forum tersebut menyampaikan bahwa Investasi perlu untuk terus di dukujg guna kemajuan kota Manado.

“Kota Manado memiliki slogan kota Ekowisata, olehnya itu hadirnya Investasi guna peningkatan Infrastruktur perlu untuk terus kita dukung. Contoh kasus reklamasi pantai bobocha yang memberi dampak positif bagi masyarakat khususnya para pelaku UMKM,” tutur Stenly.

Reklamasi Manado Utara yang dilakukan oleh PT.Manado Utara Perkasa telah menyampaikan kepada masyarakat bahwa akan dibangun pelabuhan guna kelancaran transportasi laut karna wilayah tersebut juga kawasan pelelangan ikan.

Pihak PT. MUP juga menyampaikan akan tetap mempertahankan bahkan lebih memperhatikan nasib para pelaku UMKM yang tersebar disepanjang trotoar Bolivard mulai dari Kelurahan Sindulang satu hingga Tumumpa satu.

Paol Sambalao sebagai Masyarakat sekitar juga mengakui bahwa dirinya adalah bagian dari tim kajian Amdal.

“Perusahaan dalam hal ini PT.MUP sudah mengikuti proses yang ada, hal yang wajar dan jelasnya tidak bertentangan hukum jika kita ikut mendukung upaya kerja yang dilakukan oleh pihak PT MUP,” ujar Sambalao.

“Perbaikan dan peningkatan Infrastruktur sebagaimana yang dijanjikan oleh pihak PT.MUP harus kita dukung dan kawal bersama guna kemajuan kota Manado,” tandasnya.

Komentar