Adoochh …! Walikota & Wawali Kota Manado Diwariskan Utang Pemkot Manado Rp106 M

JurnalPatroliNews – Manado,– Pemerintah Kota Manado memiliki utang Rp106 miliar kepada PT. Sarana Multi Infrastruktur (PT SMI).

Hal ini terungkap saat pembahasan soal RSUD Manado dalam zoom meeting wali kota Andrei Angouw dan wakil wali kota Richard Sualang bersama PT. SMI, Kamis (20/5/2021).

Dalam perbincangan pinjaman Pemkot Manado pihak PT. SMI menyampaikan beberapa informasi.

Diantaranya yang sedang berjalan yakni proses administrasi perjanjian, penandatangan adendum wali kota terpilih.

Juga disampaikan skema pinjaman daerah yang sudah dilakukan sejak pemerintahan yang lalu.

Selanjutnya, dibicarakan pinjaman untuk penyelesaian fisik RSUD, pengadaan alat kesehatan dan lainnya.

“Fokus utama kita masih soal penyelesaian fisik RSUD, pengadaan alkes belum,” kata Andrei Angouw.

Wali kota juga meminta perpanjangan waktu pengembalian kepada PT. MSI.

“Kami masih harus survive disaat waktu yang mendesak karena baru saja dilantik,” ucap Andrei.

Pihak PT SMI pun menanggapi positif harapan wali kota Andrei Angouw dalam rangka menggenjot pembangunan di kota Manado.

(***/BennyManoppo)

Komentar