Efeknya Besar Ke Publik, Jokowi Besok Rilis Aturan Larangan Belanja di Medsos

JurnalPatroliNews – Jakarta, – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengakui penerbitan aturan yang melarang media sosial menjadi platform jual beli barang online atau e-commerce (social commerce) sempat terlambat beberapa bulan, sehingga memberikan efek yang besar ke banyak pihak.

Jokowi menjelaskan, aturan itu akan dikeluarkan pemerintah pada esok hari, Selasa (26/9/2023). Aturan ini tertuang dalam revisi Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 50 Tahun 2020 tentang Ketentuan Perizinan Usaha, Periklanan, Pembinaan, dan Pengawasan Pelaku Usaha dalam Perdagangan Melalui Sistem Elektronik.

“Tadi baru saja kita rapatkan terbatas memutuskan mengenai sosial media yang digunakan untuk e-commerce. Besok mungkin keluar, karena dampaknya memang sangat dahsyat sekali. Kita terlambat hanya berapa bulan saja sudah efeknya ke mana-mana,” kata Jokowi saat Pembukaan Kongres XXV Persatuan Wartawan Indonesia Tahun 2023 di Istana Negara, Jakarta, Senin (25/9/2023).

Komentar