Kapolres Tangsel Bersama Jajaran Anggota Polwan Memberikan Tali Kasih Kepada Pasien RSUD Kota Tangsel

JurnalPatroliNews – Tangsel,- Kapolres Tangsel dan Jajaran Anggota Polwan Polres Tangsel memberikan Tali Kasih kepada pasien di RSUD Kota Tangerang Selatan.

Tangerang Selatan (Tangsel), Dalam memperingati HUT Ke-73 Tahun Bakti Polda Metro Jaya, Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu dan jajaran Anggota Polwan Polres Tangsel mengunjungi RSUD Kota Tangerang Selatan untuk memberikan tali kasih kepada pasien yang dirawat di RSUD Kota Tangerang Selatan.(30/11/22)

“Kegiatan ini, kami lakukan untuk memperingati HUT Ke-73 Tahun Bakti Polda Metro Jaya, sebagai tanda tali kasih untuk para pasien yang dirawawat bahwa kami Polres Tangsel ada untuk melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat” ujar AKBP Sarly Sollu.

Kegiatan tali kasih yang dilakukan Polres Tangsel tersebut adalah memberikan paket bingkisan buah dan setangkai bunga kepada puluhan pasien yang dirawat inap di RSUD Kota Tangerang Selatan. “Kita berbakti kepada kemanusiaan, salah satunya kita mengunjungi masyarakat yang sakit, untuk diberikan semangat, agar segera sebuh dari sakitnya” jalaskan AKBP Sarly Sollu kepada salah satu pasien.

Tidak hanya puluhan pasien orang dewasa yang diberikan tali kasih oleh Kapolres Tangsel dan jajaran Anggota Polwan Polres Tangsel, puluhan pasien anak pun diberikan tali kasih. “Beberapa anak tersenyum gembira saat diberi bunga, semoga senyuman kegembiraan tersebut membuat mereka cepat sembuh” ujar AKBP Sarly Sollu.

Komentar