300 Daerah Antre untuk Dimekarkan, Jokowi Tegaskan Ditunda Sementara!

JurnalPatroliNews – Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa tidak akan ada Daerah Otonom Baru (DOB) yang disetujui meskipun banyak provinsi dan kabupaten/kota telah mengajukan permohonan pemekaran.

“Tidak ada DOB, sementara ini tidak ada DOB di seluruh Indonesia,” kata Jokowi kepada wartawan di Kalimantan Tengah, Kamis (27/6/2024).

Jokowi menjelaskan bahwa saat ini terdapat 300 wilayah yang telah mengajukan pemekaran, baik dalam bentuk kabupaten/kota maupun provinsi. Namun, ia menegaskan bahwa pemerintah tidak akan menyetujui pemekaran tersebut.

“Meskipun yang mengajukan sudah lebih dari 300 kabupaten/kota maupun provinsi, tidak ada DOB,” jelasnya.

Saat ini, Indonesia memiliki 38 provinsi. Provinsi terbaru yang disahkan adalah Papua Barat Daya.

Sebelum Papua Barat Daya, pemerintah juga meresmikan tiga provinsi baru di Papua, yaitu Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan.

Ibu kota Provinsi Papua Barat Daya adalah Kota Sorong. Provinsi baru ini mencakup enam wilayah, yaitu Kota Sorong, Kabupaten Sorong, Kabupaten Sorong Selatan, Kabupaten Raja Ampat, Kabupaten Tambrauw, dan Kabupaten Mamberamo.

Komentar