Anies Baswedan Siap Bentuk Partai Baru Setelah Gagal Pilpres dan Pilkada 2024

JurnalPatroliNews – Jakarta – Usai gagal di Pilpres dan Pilkada 2024, Anies Baswedan menyiapkan langkap politik baru. Dia mengaku siap membangun organisasi masyarakat (ormas) bahkan partai baru.

“Apakah lalu akan buat partai politik baru? bila untuk mengumpulkan semua semangat perubahan yang sekarang makin hari makin terasa besar dan itu menjadi sebuah kekuatan diperlukan menjadi gerakan maka membangun ormas atau membangun partai baru mungkin itu jalan yang akan kami tempuh kita lihat sama-sama ke depan,” ungkap Anies dalam Catatan Anies Baswedan Pasca Pilpres dan Pendaftaran Pilkada, Jumat (30/8/2024).

Anies juga meminta masyarakat untuk bersabar menunggu langkah politik berikutnya. Ia meyakinkan bahwa pembentukan partai baru ini tidak akan memakan waktu lama.

“Semoga dalam waktu dekat kita bisa merealisasikan langkah-langkah konkret untuk menampung gerakan yang terus berkembang ini. Kita menginginkan Indonesia yang lebih adil, demokrasi yang lebih sehat, dan politik yang berfokus pada kebijakan serta gagasan,” tegasnya.

Anies juga menolak bergabung dengan partai politik yang sudah ada saat ini. Menurutnya, partai-partai yang ada saat ini telah terikat dengan kepentingan elit penguasa.

“Ada yang usul saya masuk partai atau bikin partai politik? Nah gini kalau masuk partai pertanyaannya partai mana yang sekarang tidak tersandera oleh kekuasaan? Jangankan dimasuki mencalonkan saja terancam agak berisiko juga bagi yang mengusulkan. Jadi ini adalah sebuah kenyataan nih jadi kita lihat aja ke depannya,” jelasnya.

Komentar