Bahlil Lahadalia Resmi Jabat Menteri ESDM, Digadang Jadi Kandidat Kuat Ketum Golkar

JurnalPatroliNews – Jakarta,- Bahlil Lahadalia secara resmi dilantik oleh Presiden Joko Widodo sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Hari Senin (19/8/24), menggantikan Arifin Tasrif. Pelantikan ini menandai langkah besar dalam karir politik Bahlil yang juga disebut-sebut sebagai calon kuat pengganti Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Partai Golkar.

Bahlil, yang merupakan kader Partai Golkar, langsung mendapat sorotan terkait Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) partai yang akan digelar pada Selasa (20/8/24). Setelah pelantikan, ia dengan tegas menyatakan niatnya untuk mencalonkan diri sebagai Ketua Umum Golkar.

“Sebentar malam, ambil formulir, mendaftar dong,” ujar Bahlil saat ditemui wartawan di Istana Merdeka. Pernyataan ini menegaskan keseriusannya dalam meraih posisi puncak di partai berlambang pohon beringin tersebut.

Pemilihan Ketua Umum Golkar akan melibatkan seluruh pengurus partai di tingkat kabupaten/kota hingga provinsi. Ketika ditanya mengenai peluangnya untuk terpilih sebagai Ketua Umum, Bahlil hanya menjawab singkat seraya tersenyum, “Wallahu A’lam Bishawab. Kita lihat ya,” tuturnya sambil tertawa dan meninggalkan Istana.

Dukungan terhadap Bahlil untuk memimpin Golkar tampaknya semakin menguat. Ketua DPP Golkar, Ace Hasan Syadzili, menyebut bahwa pengurus Golkar di 37 provinsi telah menyatakan dukungannya kepada Bahlil.

“Sejauh yang saya tahu sudah 37 provinsi ya, yang sudah menyerahkan dukungannya kepada Pak Bahlil. Mudah-mudahan bisa 38 provinsi,” kata Ace ketika ditemui di Kantor DPP Golkar pada Minggu (18/8).

Ace menambahkan bahwa Bahlil memiliki pengalaman yang mumpuni dan memenuhi syarat untuk maju sebagai Ketua Umum Golkar. Dukungan luas dari berbagai pengurus daerah juga menjadi modal kuat bagi Bahlil untuk bersaing dalam Munaslub mendatang.

Komentar