JurnalPatroliNews – Tangerang Selatan,- Puluhan Mahasiswa dari berbagai organisasi di antaranya Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia, Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia dan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia yang tergabung dalam kelompok Cipayung Plus Tangerang Selatan menyerbu Kantor Pemerintahan Kota Tangerang Selatan atas permasalahan yang terjadi di PT.PITS. Senin (8/11).
Dengan membawa atribut mulai dari bendera, banner, hingga kertas berisikan tuntunan, mereka menggelar aksi tepat di depan gerbang keluar kantor pusat pemerintahan Kota Tangsel.
Kedatangan mereka bukan tanpa tujuan. Mereka datang dengan sejumlah tuntutan dan kritik atas kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Tangsel, yakni PT Pembangunan Investasi Tangerang Selatan (PITS).
Perwakilan mahasiswa sekaligus Ketua Umum dari Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (Semmi) Kota Tangsel Bima Rizky menuturkan, terdapat lima poin utama yang menjadi tuntutan dalam aksinya kali ini.
“Pertama kami menuntut agar Wali Kota Tangsel mengevalusi kinerja PT PITS,” ujar Bima.
Komentar