Jaksa Agung dan Ketua KPK Bahas Penguatan Sinergi Pemberantasan Korupsi

JurnalPatroliNews – Jakarta – Jaksa Agung Republik Indonesia, St. Burhanuddin, menerima kunjungan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Komjen Pol. Setyo Budiyanto, bersama jajaran Wakil Ketua KPK pada Rabu (8/1/2025) di Gedung Utama Kejaksaan Agung, Jakarta. Pertemuan ini bertujuan memperkuat sinergi antara kedua lembaga dalam memerangi korupsi.

Jaksa Agung menegaskan bahwa hubungan antara Kejaksaan Agung dan KPK berjalan harmonis, tanpa adanya persaingan. Kedua institusi memiliki visi yang sama untuk memberantas korupsi di Indonesia.

“Pertemuan ini merupakan langkah awal menuju hubungan dan kinerja yang lebih solid antara Kejaksaan Agung dan KPK di masa depan,” ujar Jaksa Agung St. Burhanuddin kepada media.

Ketua KPK, Setyo Budiyanto, menjelaskan bahwa diskusi kali ini berfokus pada isu-isu penting terkait pemberantasan korupsi, sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto dalam program pemerintah Asta Cita.

“Pemberantasan korupsi menjadi perhatian utama Presiden, dan ini membutuhkan kolaborasi dari seluruh Aparat Penegak Hukum, termasuk Kejaksaan RI dan KPK,” ujar Setyo Budiyanto.

Lebih lanjut, Setyo menyoroti pentingnya koordinasi dalam berbagai aspek, seperti pendidikan dan pelatihan bersama, serta optimalisasi pemulihan aset melalui Badan Pemulihan Aset yang baru dibentuk di Kejaksaan Agung.

“Kami berupaya agar sinergi antara Kejaksaan Agung dan KPK dapat membawa hasil yang signifikan dalam menurunkan indeks persepsi korupsi, sesuai harapan masyarakat dan pemerintah,” tambahnya.

Hadir dalam pertemuan ini Wakil Jaksa Agung, para Jaksa Agung Muda, dan kepala badan di Kejaksaan Agung, serta para Wakil Ketua KPK. Kolaborasi ini diharapkan semakin memperkuat langkah strategis dalam memberantas korupsi di Tanah Air.

Komentar