Jokowi Resmikan Bendungan Ameroro Senilai Rp1,57 Triliun, Untuk Cegah Krisis Air di Konawe

JurnalPatroliNews – Sulteng – Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan Bendungan Ameroro di Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara senilai Rp1,57 triliun pada Selasa (14/5).

Jokowi berharap bendungan tersebut dapat mencegah krisis air di wilayah Konawe di tengah banyaknya krisis air yang terjadi secara global.

“Kita tahu beberapa negara sekarang ini mulai terjadi yang namanya krisis air, sulit sekali mendapatkan air. Karena ke depan air menjadi sesuatu yang sangat penting sekali untuk kehidupan kita. Oleh sebab itu, jangan membiarkan air untuk mengalir terus ke laut dan tidak kita manfaatkan,” kata Jokowi saat peresmian, dikutip Rabu (15/5/24).

Bendungan yang telah mulai dibangun sejak tahun 2020 ini memiliki kapasitas penyimpanan yang luar biasa, mencapai 88 juta meter kubik dengan luas area seluas 398 hektare.

Jokowi menegaskan bahwa proyek ini tidak hanya bertujuan untuk menyediakan pasokan air yang memadai, tetapi juga untuk mengurangi risiko banjir yang sering mengancam wilayah sekitar Konawe.

“Ini bendungan yang sangat besar sekali dan juga dapat mengurangi banjir, mereduksi banjir yang sebelumnya ada di wilayah sekitar Konawe ini,” tandasnya. 

Komentar