Luhut Ditunjuk Jokowi, Pimpin Atasi Polusi, Ini yang Akan Dilakukan Ke PLTU Industri

Adapun Luhut yang juga kini ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk pimpin penanganan polusi di Jakarta ini juga mau mengolah sampah supaya penggunaan batubara bisa dikurangi. Melihat saat ini sampah di Jakarta mencapai 8 ribu ton per hari dan di Indonesia sekitar 35 ribu ton per hari.

“Misalnay RDF itu bisa ada pelet-nya ini bisa kita jual ke pabrik semen ke pabrik listrik. sehingga penggunaan batu baranya bisa kurang sampai 20-30%, sambil menunggu early retirement (PLTU Batu bara),” kata Luhut.

Tidak hanya memberhentikan operasi PLTU yang ada di pabrik-pabrik, Luhut juga membeberkan langkah lainnya untuk mengurangi polusi. Khususnya dari sektor transportasi penyumbang terbesar polusi.

Untuk itu pemerintah mendorong percepatan penggunaan kendaraan listrik dan pengecekan emisi karbon pada mobil dan motor. Selain itu juga meminta Pemda DKI Jakarta memproduksi mist generator supaya bisa dipasang pada gedung-gedung tinggi.

“Itu butuh waktu karena produksi barangnya itu local content-nya butuh waktu, kita butuh berapa ratus untuk itu,” kata Luhut.

Komentar