Pertamina Dorong Prestasi Pembalap Muda di Mandalika Racing Series 2025

JurnalPatroliNews – Lombok, 11 April 2025 – Komitmen PT Pertamina (Persero) dalam mendorong prestasi anak muda kembali diwujudkan melalui ajang nasional bergengsi Mandalika Racing Series 2025, yang berlangsung di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada 11–13 April 2025.

Ajang balap motor ini menjadi salah satu langkah konkret Pertamina dalam mendukung pengembangan talenta muda di bidang otomotif. Dukungan yang diberikan tidak hanya berupa sponsorship, tetapi juga pembinaan teknis dan pelatihan berkelanjutan bagi para pembalap muda.

“Pertamina terus aktif memberikan ruang dan dorongan kepada generasi muda agar mampu bersaing di kancah balap nasional, dan kelak tampil di panggung internasional,” ujar Fadjar Djoko Santoso, Vice President Corporate Communication Pertamina.

Menurut Fadjar, keikutsertaan Pertamina dalam kejuaraan ini sejalan dengan komitmen perusahaan dalam membangun potensi anak bangsa, sejalan dengan misi perusahaan untuk memperkuat kontribusi sosial melalui sektor olahraga.

Tak hanya menyasar komunitas pembalap, program ini juga menyentuh kalangan pelajar dengan harapan dapat menumbuhkan minat dan bakat mereka di dunia otomotif sejak dini.

Mandalika Racing Series 2025 mencetak rekor sebagai kejuaraan dengan peserta terbanyak, yakni 136 starter dari seluruh penjuru Indonesia. Kompetisi ini mempertandingkan sejumlah kelas, di antaranya: Sport 150, Sport 150 U-15, Underbone 150 U-25, Sport 250, Supersport 600, dan Superbike 1000 Community.

Menariknya, seluruh rangkaian lomba diselenggarakan di lintasan kelas dunia yang selama ini digunakan dalam kejuaraan balap internasional seperti ARRC, World Superbike, hingga MotoGP, menjadikannya ajang penting bagi para pembalap muda Indonesia untuk menapaki jenjang profesional.

Event ini merupakan kolaborasi antara PRIDE Motorsport, MGPA, IMI, dan ITDC, dengan dukungan penuh dari Pertamina serta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.

Dengan sinergi ini, Pertamina berharap ajang balap seperti Mandalika Racing Series bisa menjadi pintu gerbang menuju lahirnya atlet otomotif nasional berkelas dunia.

Komentar