JurnalPatroliNews – Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan betapa pentingnya peran kelas menengah dalam penggerak ekonomi negara. Untuk mendukung kesejahteraan kelompok ini, pemerintah telah meluncurkan berbagai program insentif.
Beberapa program yang telah diimplementasikan meliputi bantuan sosial, subsidi dan kompensasi, insentif perpajakan seperti pengurangan PPN untuk pembelian rumah, bantuan iuran kesehatan, Program Kredit Usaha Rakyat (KUR), dan jaring pengaman berupa kartu prakerja untuk melindungi dari kehilangan pekerjaan.
“Semoga berbagai program ini tak hanya membantu meningkatkan kesejahteraan kelompok menengah, tetapi juga meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia secara keseluruhan,” kata Sri Mulyani dalam Dialog Ekonomi yang diadakan oleh Kemenko Perekonomian.
Dikatakan oleh Sri Mulyani, dukungan kepada kelas menengah memerlukan kesepakatan, komitmen, dan konsistensi politik yang harus terus dipertahankan.
Sejak lima tahun terakhir, jumlah kelas menengah di Indonesia mengalami penurunan. Banyak dari mereka yang mengalami penurunan status ekonomi, yang berdampak pada peningkatan jumlah masyarakat rentan miskin.
Komentar