JurnalPatroliNews – Jakarta – Presiden Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), meresmikan pabrik anoda baterai lithium milik PT Indonesia BTR New Energy Material di Kendal, Jawa Timur, pada Rabu (7/7/2024). Kehadiran pabrik ini akan menjadikan Indonesia sebagai produsen anoda terbesar di dunia.
“Saya sangat menghargai kecepatan pembangunan pabrik ini, baru 10 bulan yang lalu kita tanda tangan di Beijing tahu-tahu pabriknya sudah jadi. Ini namanya kecepatan,” kata Jokowi.
Menurut Jokowi, negara yang bergerak cepat akan mengalahkan negara yang lambat, dan Indonesia sudah menjadi negara yang cepat. Jokowi juga menambahkan bahwa bahan baku untuk pembuatan anoda baterai seperti grafit alami diimpor dari Afrika, sedangkan grafit buatan diperoleh dari kilang Pertamina di Riau dan lithium dari Australia.
“Kita mungkin tidak memiliki lithium, tetapi kita memiliki nikel di Indonesia. Jika semuanya terintegrasi dan menjadi produk setengah jadi, kita akan menjadi pemasok dalam rantai pasokan global,” tambahnya.
Komentar