Pelaku Penusukan Mengaku Tak Tahan Ditantang Korban

JurnalPatroliNews – Buleleng – Pelaku penusukan, Kadek Ginarsa (37) mengaku tidak tahan ditantang korban Gede Rentiasa. Apalagi saat itu, korban dalam pengaruh minuman beralkohol. “Tiyang sudah tidak tahan ditantang dan hendak dibunuh. Jadi saya gelap mata dan mengambil tombak pencari anjing,” ucap Kadek Ginarsa (37), saat digelandang ke Mapolres Buleleng, Senin (10/01).

Ayah enam anak ini mengaku menyesal dan pasrah dengan apa yang terjadi. Padahal, korban juga masih berstatus keponakannya sendiri.

“Saya pasrah saja, apalagi anak-anak saya masih kecil. Kalau tidak dicari ke rumah, tidak mungkin saya gelap mata,” sesalnya.

Sementara itu, Kapolsek Sukasada, Kompol Agus Dwi Wirawan, menyebut saat kejadian pelaku tidak dipengaruhi minuman beralkohol. Justru yang dipengaruhi alkohol adalah korban yang sempat minum-minum di rumahnya dengan sejumlah rekannya.
“Kondisi korban masih dirawat di rumah sakit, secara detailnya pihak rumah sakit yang bisa menjelaskan,” ujarnya.

Sementara motif tersangka Kadek Ginarsa melakukan perbuatan tersebut di samping karena korban mendatangi tersangka ke rumahnya dengan membawa tombak, juga karena adanya kesalahpahaman antara tersangka dengan korban sebelumnya.
“Tersangka melakukan penusukan terhadap korban satu kali,” katanya.

Komentar