Arab Saudi Tegaskan Tidak Terlibat dalam Serangan Israel di Pelabuhan Hodeidah!


JurnalPatroliNews – Hodeidah – Arab Saudi membantah keterlibatannya dalam serangan udara Israel yang terjadi di Kota Pelabuhan Hodeidah, Yaman.

Brigadir Jenderal Turki Al Maliki, juru bicara Kementerian Pertahanan Saudi, menyatakan pada hari Minggu (21/7) bahwa serangan tersebut tidak ada kaitannya dengan Arab Saudi.

Al Maliki dengan tegas menolak spekulasi mengenai keterlibatan Saudi dalam serangan terhadap situs-situs militer Houthi yang dilakukan oleh Israel.

“Kerajaan tidak memiliki hubungan atau keterlibatan dalam penargetan Hudaydah, dan Kerajaan tidak akan membiarkan entitas mana pun melanggar wilayah udaranya,” kata Al Maliki di platform X, sebagaimana dilaporkan oleh Gulf News.

Pernyataan dari Kementerian Pertahanan Saudi ini merupakan respons terhadap serangan jet tempur Israel di wilayah yang dikuasai oleh Houthi baru-baru ini.

Menurut laporan Houthi, serangan tersebut menyebabkan tiga orang tewas dan 87 lainnya luka-luka, dengan mayoritas korban mengalami luka bakar parah.

Komentar