Inggris Makin Panas, Unjuk Rasa Mau Pecah di 30 Lokasi!


JurnalPatroliNews – Inggris – Kondisi di Inggris kian memanas akibat gelombang unjuk rasa dari kelompok sayap kanan yang terus menyerang imigran pasca insiden penusukan tiga anak kecil seminggu yang lalu.

Pada Rabu (7/8/2024), Kepolisian Inggris mengumumkan bahwa mereka tengah bersiap menghadapi potensi bentrokan lebih banyak lagi. Ini karena kelompok sayap kanan telah merencanakan demonstrasi di lebih dari 30 lokasi yang terkait dengan pengungsi dan imigran, seperti di tempat-tempat pencari suaka.

“Kelompok sayap kanan telah merencanakan demonstrasi di lebih dari 30 lokasi, dengan pengacara imigrasi dan gedung-gedung yang menampung pencari suaka ditargetkan sebagai sasaran utama,” demikian bunyi unggahan di aplikasi perpesanan Telegram yang bocor ke media Inggris, dilansir AFP.

Pemerintah menyatakan bahwa 6.000 polisi spesialis sedang disiapkan untuk menangani situasi ini.

Hingga saat ini, ratusan orang telah ditangkap dan lebih dari 100 orang telah didakwa.

“Seorang pria berusia 19 tahun menjadi orang pertama yang dijatuhi hukuman penjara terkait kerusuhan tersebut dengan hukuman dua bulan pada hari Selasa,” lapor PA Media.

“Seorang pria lain juga dihukum setelah mengaku menyerang seorang polisi di luar sebuah hotel yang menampung pencari suaka di Rotherham, Inggris utara, pada hari Minggu,” tambahnya.

Komentar