Rentetan Insiden Serius di Iran
Ledakan ini menambah deretan panjang insiden tragis di Iran dalam beberapa tahun terakhir, mulai dari kebakaran di fasilitas minyak, ledakan gas di tambang batu bara, hingga kecelakaan saat perbaikan darurat di Bandar Abbas pada 2023 yang menyebabkan satu pekerja meninggal dunia—kebanyakan disebabkan oleh kelalaian.
Namun, tidak semua kejadian dianggap sebagai kecelakaan biasa. Iran menuding Israel sebagai dalang di balik beberapa serangan terhadap infrastruktur strategisnya. Tuduhan tersebut termasuk serangan terhadap jaringan pipa gas pada Februari 2024 serta serangan siber besar-besaran terhadap sistem komputer di pelabuhan Shahid Rajaee pada tahun 2020, yang disebut Washington Post sebagai balasan atas serangan siber Iran ke Israel.
Meski begitu, sampai berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak militer Israel maupun dari kantor Perdana Menteri Benjamin Netanyahu mengenai dugaan keterlibatan mereka dalam insiden ledakan kali ini.
Sementara itu, Perusahaan Penyulingan dan Distribusi Minyak Nasional Iran memastikan bahwa fasilitas minyak dan jaringan pipa di sekitar pelabuhan tetap dalam kondisi aman, menegaskan bahwa insiden ini tidak berdampak pada kilang, tangki bahan bakar, maupun infrastruktur distribusi minyak.
Komentar