Lembaga Riset AS Ungkap ‘Utang Terselubung’ RI dari China, Nilainya Fantastis

JurnalPatroliNews Jakarta – Lembaga riset asal Amerika Serikat (AS), Aiddata, mengungkap aliran dana yang disebut sebagai utang terselubung Indonesia dari China. Laporan yang dirilis September lalu itu, me-review penyaluran pembiayaan China melalui sejumlah proyek ke berbagai negara, pada rentang 2000-2017. 

Dalam hasil riset berjudul ‘Banking on the Belt and Road: Insights from a new global dataset of 13,427 Chinese Development Projects’ itu, Aiddata menempatkan Indonesia sebagai salah satu dari 25 negara penerima utang terselubung terbesar dari China. 

Bahkan mengutip data di laporan setebal 166 halaman tersebut, Indonesia yang terbesar di antara negara-negara Asia Tenggara. “Utang sebesar itu bagian dari strategi China untuk merealisasikan keinginannya mewujudkan jalur sutera baru atau yang dikenal dengan Belt and Road Initiative (BRI),” tulis laporan tersebut, dikutip Kamis (14/10).

Dana yang diterima Indonesia dari China melalui skema ODA (Official Development Assistance), mencapai USD 4,42 miliar. Sedangkan yang diterima melalui skema OOF (Other Official Flows) lebih besar lagi, yakni USD 29,96 miliar. 

Komentar