Ketua Umum Perwatusi juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang sudah bersama
Perwatusi dalam program ini baik pemerintah daerah Provinsi Banten melalui Dinas kesehatan Provinsi Banten, pihak Swasta yaitu PT Sanghiang Perkasa (Kalbe Nutritionals) melalui produk Susu Entrasol Gold, yang merupakan nutrisi tinggi kalsium dengan ekstrak buah zaitun yang baik untuk menjaga kekuatan tulang dan kesehatan jantung.
“Juga kepada Bayer dengan produk CDR. Pewatusi menyampaikan terimakasih kepada Purnomo Yusgiantoro Center dan Bapak Farhat Brachma (Tim Ahli Wakil presiden RI) yang selalu mendukung dan peduli akan pentingnya kita sebagai anak bangsa melakukan berbagai upaya dan tindakan pencegahan terhadap penyakit Osteoporosis ini,” ungkap Anita Hutagalung.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Barat, dr. R. Nina Susana Dewi menyambut baik dan mendukung langkah langkah pencegahan Osteoporosis Provinsi Jawa Barat serta mengajak semua pihak bersama-sama untuk membangkitkan kepedulian seluruh lapisan masyarakat Jawa Barat di seluruh Kabupaten kota melakukan tindakan pencegahan tersebut karena ini sejalan dengan program promotif dan preventif yang menjadi target dan program kerja pemerintah untuk menuju Indonensia sehat.
Dokter. Adeline Devita dari PT Sanghiang Perkasa (Kalbe Nutritionals) dan Boy Sinaga, Business Unit Coordinator Entrasol Kalbe Nutritionals menuturkan, pihaknya sangat berkontribusi dalam pencegahan osteoporosis, salah satunya dengan mengeluarkan Entrasol Gold, susu bernutrisi tinggi kalsium dengan ekstrak buah zaitun yang baik untuk menjaga kekuatan tulang dan kesehatan jantung.
“Ini juga harus dilengkapi dengan olahraga setiap harinya. Dan osteo dance yang tadi dicanangkan bisa berkontribusi dalam mencegah osteoporosis ditengah masyarakat,” jelasnya.
Komentar