Selain makanan, Dinsos juga menyalurkan bantuan logistik berupa 15 dus air mineral, 15 dus mi instan, 30 paket makanan siap saji, 35 selimut, 30 paket makanan bayi, serta 12 velbed untuk mendukung kenyamanan di posko pengungsian.
“Saat ini, kami fokus pada distribusi bantuan di Kecamatan Benda dan Neglasari yang mengalami genangan cukup tinggi. Persiapan tambahan untuk makanan siang dan malam juga terus dilakukan,” tambahnya.
Sebagai informasi, hujan deras dengan durasi panjang yang mengguyur wilayah Tangerang Raya sejak Selasa sore hingga dini hari menyebabkan banjir di 15 titik dengan ketinggian bervariasi. Hingga kini, enam titik masih tergenang, dengan ketinggian tertinggi mencapai 150 cm di Perum Bandara Mas IX Blok Z, Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari, serta lima titik lainnya di Kecamatan Benda. Sejumlah posko pengungsian telah didirikan untuk menampung ratusan warga terdampak.
Komentar