Dampingi Pj Gubernur Banten, Wakil Wali Kota Tangsel Bagikan BLT BBM

“Maka pemerintah daerah berjenjang menggulirkan tali kasih bersama untuk dapat bermanfaat dan mengurangi beban mereka yang terdampak,” ujarnya.

Al Muktabar menambahkan, di Provinsi Banten, pertumbuhan ekonomi menunjukkan tren yang semakin baik. Ditambah kondisi Covid yang juga sudah melandai. Sehingga ke depan, kita berharap perekonomian semakin tumbuh di Provinsi Banten

“Dua persen dari dan dana alokasi umum dan dana bagi hasil merupakan sumber dari apa yang kita bagikan ini, kita juga menggunakan pembiayaan BTT di APBD Provinsi. Demikian juga di Kabupaten Kota untuk basis sumber pembiayaannya. Apa yang kita lakukan ini bagian kebersamaan kita yakni pemerintah dan masyarakat,” pungkasnya.

Komentar