Ini Pesan Asda Inayatullah Saat Hadiri Halal Bihalal PCNU

Ia mengatakan, dalam halal bihalal ini merupakan untuk mempertahankan tradisi keagamaan Islam ahlusunnah waljamaah yang dianut NU dan mayoritas umat Islam di Indonesia. Acara halal bihalal ini juga sekaligus ajang silaturahmi dengan beberapa tokoh.

“NU rumah bersama untuk semua kalangan apapun, yang tentunya sejalan dengan nilai-nilai perjuangan NU. Tentunya ini selaras dengan pemerintah, Jadi saling bersinergi untuk kemaslahatan Kota Bekasi,” kata Inayatullah

Diakhir sambutan Inayatullah menyampaikan NU perekat persatuan para tokohnya menjadi agen perajut ditengah heterogennya masyarakat di Kota Bekasi.

“NU perekat persatuan, tokoh-tokohnya memberikan kesejukan ditengah masyarakat,” tutupnya. (EZ/hms)

Komentar