Berikan Apresiasi, Anggota DPR Sebut: Pemerintah Berhasil Hadirkan Pimpinan Negara KTT G20 di Bali

Airlangga juga mengatakan, rancangan pembahasan deklarasi tersebut mencakup masalah arsitektur kesehatan global, tranformasi digital, dan transisi energi. Deklarasi juga membahas mengenai isu ketahanan pangan yang menjadi masalah global saat ini.

Bagi Indonesia, kata Airlangga, yang merupakan perwakilan negara berkembang dan satu-satunya anggota G20 dari Asia Tenggara, inklusivitas menjadi sangat penting. Negara-negara anggota G20, kata dia, harus saling membantu dalam melalui masa-masa yang sulit.

“Kuncinya adalah mencapai keseimbangan. Dengan agenda Pembangunan Berkelanjutan 2030 sebagai penunjuk arah kita, kita harus mempertimbangkan solusi paling efektif untuk krisis multidimensi,” ujar Airlangga.

Komentar