Siap-Siap! Ratusan Pengusaha China Antri Berinvestasi di Indonesia

JurnalPatroliNews – Jakarta – Ratusan pengusaha dari China berencana berinvestasi di Indonesia, terutama di sektor makanan dan minuman.

Ketua Umum Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Seluruh Indonesia (GAPMMI), Adhi S. Lukman, menyebutkan bahwa minat investor China terlihat dari kunjungan delegasi besar-besaran yang ia terima baru-baru ini. Di antaranya, 40 perusahaan dari Xinjiang, China, datang melihat potensi pasar Indonesia.

Menurut Adhi, Pengusaha China investor ini tidak hanya ingin memasarkan produk, tetapi juga mendirikan pabrik di Indonesia, yang berpotensi menciptakan lapangan kerja.

Beberapa di antaranya bahkan sudah mulai membeli lahan untuk membangun fasilitas produksi, seperti pembelian lahan seluas 10 hektare di Karawang.

Keunggulan Teknologi China dan Tantangan Bagi Industri RI

Adhi juga menyoroti tingkat efisiensi industri manufaktur China yang sangat tinggi, berkat penerapan otomatisasi.

Banyak pabrik di China yang beroperasi secara otomatis tanpa karyawan dan dengan penggunaan teknologi canggih, seperti sensor inframerah.

Jika teknologi serupa diterapkan di Indonesia, akan terjadi peningkatan efisiensi yang signifikan.

Untuk bersaing dengan investor China, Adhi menekankan pentingnya dukungan pemerintah dalam memperkuat daya saing industri nasional, baik dari segi teknologi maupun biaya operasional.

Komentar