Jepang Dukung Penuh Proyek Strategis AZEC di Indonesia, Menko Airlangga Ungkap Komitmen Bersama

JurnalPatroliNews – Jakarta – Pemerintah Jepang menunjukkan dukungan konkret terhadap upaya transisi energi di Indonesia.

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, setelah menerima kunjungan resmi dari Ambassador for Promotion of AZEC sekaligus Special Assistant to The MOFA Japan, Yamada Takio, serta Chairman to the BOD JBIC, Tadashi Maeda, di kantor Kemenko Perekonomian.

“Kami membahas kerja sama strategis dengan Jepang, khususnya dalam implementasi proyek-proyek Asia Zero Emission Community (AZEC). Dukungan pendanaan inovatif dan peluang bagi seluruh pelaku usaha menjadi bagian dari strategi inklusif yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat serta menciptakan ekonomi yang berkelanjutan di Indonesia,” ungkap Airlangga melalui akun pribadinya pada Jumat, 21 Februari 2025, malam.

Lebih lanjut, Airlangga menegaskan bahwa pemerintah Indonesia terus berkomitmen dalam mempercepat transisi energi. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah dengan mengembangkan transportasi berbasis listrik, meningkatkan efisiensi energi di berbagai sektor, serta mencari potensi sumber energi baru untuk memenuhi kebutuhan nasional.

“Kami juga sedang mengembangkan ‘Super Grid’ guna memperkuat konektivitas energi serta menerapkan teknologi Carbon Capture, Utilization, and Storage (CCUS) sebagai bagian dari strategi keberlanjutan,” tambahnya.

Dalam pertemuan ini, Airlangga menekankan pentingnya kerja sama global, khususnya dengan negara-negara maju seperti Jepang, yang telah menjadi pelopor AZEC, untuk membantu mempercepat transisi energi di Indonesia.

“Saya berharap Jepang dan negara maju lainnya dapat terus mendukung proyek ini, baik dari sisi pendanaan maupun pengembangan teknologi, guna memastikan keberhasilan transisi energi berkelanjutan,” tutup Airlangga.

Komentar