Peringati Hari Ibu, IWAMY Gelar Pertemuan Rutin dengan Tema “Dari Mata Turun ke Hati”

Prof. Ambar Rukmini sebagai Ketua IWAMY juga mengingatkan pentingnya merawat dan mencintai ibu bagi mereka yang masih memilikinya. Prof. Ambar menyampaikan, “Hari Ibu adalah momen bagi kita semua untuk merenungkan betapa berharganya kehadiran seorang ibu dalam hidup kita.”

Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) UWM ini juga mengingatkan untuk merawat Ibu dengan penuh cinta dan hormat.

“Bagi yang masih memiliki ibu, rawatlah mereka dengan penuh cinta dan hormat. Kasih sayang yang kita berikan akan menjadi kenangan indah yang tak tergantikan,” pungkasnya. Pesan ini menjadi refleksi mendalam dalam rangka memperingati Hari Ibu.

Acara semakin menarik dengan sesi demo memasak oleh Chef Soraya Nakagawa, peserta MasterChef Indonesia Season 3. Chef Soraya mendemonstrasikan cara memasak hidangan berat dan camilan yang praktis namun lezat yang membuat peserta antusias selama sesi berlangsung.

Selama demo memasak juga dibagikan hadiah bagi seluruh peserta yang kemudian acara diakhiri dengan foto bersama.

Komentar