JurnalPatroliNews – Jakarta – Momen kebersamaan dan nostalgia mewarnai halal bihalal besar-besaran alumni SMAN 2 Bandar Lampung, yang kali ini turut dihadiri oleh Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal. Acara berlangsung meriah di Gelanggang Mahasiswa DR HM Nasrullah Yusuf, Kampus Universitas Teknokrat Indonesia, Minggu, 20 April 2025.
Gubernur Mirza sendiri adalah lulusan tahun 1998 dari sekolah legendaris tersebut. Ia hadir bersama sang istri, Purnama Wulan Sari, yang juga merupakan alumni seangkatan.
Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia sekaligus Ketua Angkatan 1999, Mahathir Muhammad, menyebutkan bahwa acara ini diikuti sekitar 500 alumni dari berbagai generasi. Kehadiran mereka merupakan hasil pendataan dan undangan yang telah dipersiapkan jauh-jauh hari oleh panitia lintas angkatan.
“Kita berusaha menjangkau sebanyak mungkin angkatan. Alhamdulillah, antusiasme para alumni sangat tinggi,” ujar Mahathir.
Didukung penuh oleh Universitas Teknokrat Indonesia serta alumni angkatan 1999, acara ini menjadi ruang temu yang sarat dengan kehangatan dan semangat kebersamaan. Gubernur Mirza pun tampak akrab menyapa dan menyalami hampir seluruh undangan yang hadir, bahkan meluangkan waktu untuk berfoto dengan masing-masing perwakilan angkatan.
Tak hanya Gubernur dan istri, sejumlah pejabat provinsi yang juga lulusan SMAN 2 Bandar Lampung ikut serta dalam reuni ini. Beberapa di antaranya adalah:
- Thomas Amirico, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung
- Fitrianita Damhuri, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
- Marindo Kurniawan, Kepala BPKAD dan juga kandidat kuat Sekda Lampung
Acara ini bukan hanya menjadi ajang nostalgia, tetapi juga simbol kuat ikatan kekeluargaan dan kontribusi alumni terhadap pembangunan daerah. Suasana penuh tawa, peluk hangat, dan kenangan masa sekolah pun menyelimuti seluruh rangkaian acara hingga usai.
Komentar