Final Olimpiade: Viktor Axelsen Tebar Psywar ke Chen Long

JurnalPatroliNews – Tokyo – Viktor Axelsen menebar psywar kepada Chen Long dalam perebutan medali emas Olimpiade Tokyo 2020. Axelsen nggak bahagia cuma perak, harus emas!

Viktor Axelsen vs Chen Long akan tersaji pada final nomor tunggal putra bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020. Jadwal tandingnya adalah pada Senin (2/8) yang dimulai laga Kevin Cordon vs Anthony Ginting dalam perebutan perunggu pukul 18.00 WIB lalu dilanjutkan Viktor Axelsen vs Chen Long.

Viktor Axelsen melangkah ke final setelah mengalahkan underdog Kevin Cordon pada Minggu (1/8) di Musashino Sports Plaza, Tokyo.

Axelsen mampu memenangi dua gim langsung atas pebulutangkis Guatemala itu dengan skor 21-18, 21-11.

Chen Long mampu mengalahkan Anthony Ginting pada laga setelahnya. Pebulutangkis asal China itu juga menang dua gim langsung, 21-16 dan 21-11.

Chen Long pada Olimpiade 2016 lalu sukses membawa pulang emas. Kali ini, pemain senior itu kembali mau mencatatkan prestasi manis itu di Olimpiade Tokyo 2020 kali ini.

Viktor Axelsen juga lagi panas-panasnya. Olimpiade 2016 lalu cuma bawa perunggu dan kini tidak akan puas kalau cuma perak!

“Saya lebih mau sekedar final dan ini belum cukup. Saya memiliki tekanan yang besar di sini,” tegas pebulutangkis asal Denmark itu.

“Medali perak sudah di tangan, tapi saya cuma mau emas,” tambahnya.

Viktor Axelsen merupakan pebulutangkis yang sementara berada di peringkat dua dunia versi BWF. Sedangkan Chen Long, ada di nomor enam.

“Ini adalah pertandingan Olimpiade, semuanya menegangkan,” tutupnya yang seolah tidak memandang soal peringkat kepada Chen Long. (dtk)

Komentar