JurnalPatroliNews – Jakarta – Pasar otomotif global menunjukkan tren yang berbeda dibandingkan dengan selera konsumen di Indonesia. Laporan terbaru dari perusahaan konsultan otomotif Focus2Move mengungkapkan bahwa Tesla Model Y menjadi mobil dengan penjualan tertinggi di seluruh dunia sepanjang tahun 2024.
Sementara itu, di Indonesia, mobil yang paling banyak diminati tetap berasal dari segmen multi-purpose vehicle (MPV). Dalam dua tahun terakhir, Toyota Innova menduduki peringkat pertama sebagai mobil terlaris, setelah sebelumnya posisi tersebut ditempati oleh Honda Brio (2022) dan Toyota Avanza (2021). Toyota Avanza sendiri telah bertahun-tahun mendominasi pasar otomotif Tanah Air sebagai kendaraan favorit masyarakat.
Di segmen mobil listrik, kejutan datang dari pabrikan asal Tiongkok, BYD, dengan model BYD M6 yang mencatat penjualan 6.124 unit di Indonesia sejak mulai dipasarkan pada Juni 2024. Angka tersebut menjadikannya sebagai mobil listrik terlaris di Indonesia, bahkan melampaui merek lain yang telah lebih dulu hadir. Tidak hanya itu, BYD juga berhasil masuk ke dalam daftar 15 merek mobil terlaris di Indonesia sepanjang 2024.
10 Mobil Paling Laris di Dunia Tahun 2024
Berdasarkan laporan Focus2Move yang menggabungkan data dari 162 negara, berikut adalah daftar mobil dengan penjualan tertinggi sepanjang tahun lalu:
- Tesla Model Y – 1,09 juta unit
- Toyota Corolla – 1,08 juta unit
- Toyota RAV4 – 1,02 juta unit
- Ford F-Series – 903.454 unit
- Honda CR-V – 738.743 unit
- Chevrolet Silverado – 639.889 unit
- Hyundai Tucson – 609.014 unit
- Toyota Camry – 580.297 unit
- BYD Song – 574.351 unit
- Volkswagen Tiguan – 543.351 unit
Komentar