Festival Pendidikan Astra 2023: Masa Depan Pendidikan Berkelanjutan Dalam Keberagaman dan Kesetaraan

Terdapat beberapa rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan dalam Festival Pendidikan Astra 2023 seperti Lomba Inovasi Karya Guru (Linkar) ke-10, Pelatihan Guru Hebat SMK, Pelatihan PAUD Astra dan Lomba Senam Anak Merdeka Berjiwa Pancasila Versi Pendidik Tahun 2023.

Festival Pendidikan Astra 2023 menghadirkan Education Talk dengan pembicara Influencer Pendidikan Hendi Pratama dan Tri Adinata, Ketua Yayasan Pendidikan Astra-Michael D. Ruslim (YPA-MDR) Herawati Prasetyo serta Penerima Apresiasi SATU Indonesia Awards 2022 Bidang Pendidikan Bhrisco Jordy. Acara ini ditutup dengan Penganugerahan Pemenang Lomba Inovasi Karya Guru (Linkar) ke-10 kategori PAUD, SD, SMP, SMA dan SMK serta peluncuran AGEnSI atau Astra Green Energy Student Innovation 2023.

Festival tahunan ini diramaikan oleh sekitar 1.000 orang peserta yang terdiri dari penggiat pendidikan, penggiat lingkungan, siswa dan siswi dari sejumlah SMA/SMK di Jakarta, para pendidik yang berasal dari sejumlah sekolah binaan Astra serta Grup Astra. Acara ini juga diisi dengan pameran yang diikuti oleh 13 Grup Astra dan Yayasan di bawah naungan Astra serta 10 SMK yang berasal dari Pulau Jawa.

Upaya Astra untuk turut mengembangkan pendidikan di Indonesia sejalan dengan cita-cita Astra untuk Sejahtera Bersama Bangsa dan mendukung Sustainable Development Goals Indonesia.

Komentar