JurnalPatroliNews – Jakarta – Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka yang akan digelar besok, diperkirakan akan mengalami kemacetan lalu lintas.
Ahmad Muzani, Ketua MPR, menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat terkait potensi gangguan lalu lintas yang mungkin terjadi selama acara berlangsung. Ia mengungkapkan, sebagai pihak yang bertanggung jawab atas pelaksanaan pelantikan, MPR meminta pengertian dari masyarakat.
“Mohon maaf bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya jika dalam perjalanan dan lalu lintas Jakarta, kemudian terganggu akibat acara ini,” ujar Muzani kepada wartawan di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, pada Sabtu, 19 Oktober 2024.
Muzani menjelaskan bahwa kemacetan bisa terjadi mengingat acara ini juga akan dimeriahkan oleh pesta rakyat yang diadakan di sejumlah lokasi. Pesta tersebut dipusatkan di 13 titik, mulai dari Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan MH. Thamrin.
Selain itu, Muzani juga mengungkapkan bahwa acara pelantikan akan dihadiri sekitar 1.800 tamu undangan, yang berpotensi menyebabkan pengalihan arus lalu lintas di beberapa ruas jalan, atas koordinasi dengan pihak kepolisian.
“Kami berharap acara besok berjalan dengan baik, lancar, dan penuh khidmat,” kata Muzani menutup pernyataannya.
Dari informasi yang ada, pesta rakyat tersebut akan dimeriahkan oleh penampilan sejumlah musisi ternama Tanah Air, termasuk Iis Dahlia, David Bayu, Kotak, Melody Band, Happy Asmara, Ayu Ting-Ting, serta penampilan spesial dari Dewa 19 dan artis-artis populer lainnya.
Komentar