Tak Cuma Ganjar, PPP: Publik Dapat Nilai Soal Jokowi Bilang ‘Pemimpin Rambut Putih Mikir Rakyat’

JurnalPatroliNews – Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan ciri-ciri pemimpin memikirkan rakyat yakni rambutnya sampai memutih semua. PPP menilai ucapan Jokowi itu tak khusus membicarakan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo.

“Saya kira tidak secara khusus (Ganjar) ya. Karena memang faktanya para pemimpin yang banyak mikir itu rambutnya makin memutih, karena seiring bertambahnya usia, bertambahnya beban, bertambahnya pikiran,” kata Ketua DPP PPP Achmad Baidowi atau Awiek kepada wartawan, Sabtu (26/11/2022).

Namun, Awiek tak bisa menghalangi jika publik memaknai ucapan Jokowi itu membicarakan Ganjar Pranowo. Sebab, publik dapat menilai ucapan Jokowi tersebut.

“Kalau adanya mengasosiasikan itu dengan Ganjar, ya itu hak seseorang untuk mengasosiasikan, gitu,” ujar Awiek.

Bagi PPP, rata-rata pemimpin saat ini rambutnya memutih semua karena faktor bekerja dan memikirkan masyarakat.

“Tapi, kami memaknai bahwa, hampir semua pemimpin ini rambutnya sudah mulai memutih karena memikirkan rakyat, memikirkan bangsa, memikirkan negara,” imbuhnya.

Jokowi sebelumnya menghadiri acara relawan Gerakan Nusantara Bersatu di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat. Jokowi memberikan ciri-ciri fisik pemimpin yang memikirkan rakyat.

“Ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua. Ada. Ada itu,” kata Jokowi di acara Nusantara Bersatu, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (26/11).

Jokowi menyebut pemimpin memikirkan rakyat sampai rambutnya putih disambut riuh oleh relawan. Jokowi bicara pemimpin sampai rambutnya putih dalan dalam konteks memilih pemimpin di 2024 nanti.

“Saya ulang, jadi pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari penampilannya, dari kerutan di wajahnya,” ujar Jokowi.

Tak hanya soal rambut hingga memutih, Jokowi juga mengingatkan memilih pemimpin dari wajahnya. Jokowi mengingatkan relawannya agar hati-hati memilih pemimpin pada 2024 nanti.

“Kalau wajahnya celing, bersih, tidak ada kerutan di wajahnya, hati-hati. Lihat juga rambutnya, kalau rambutnya putih semua, ah ini mikir rakyat ini,” imbuh Jokowi.

Komentar