Asrenum Panglima TNI: Fungsi Litbang di Lingkungan TNI Upaya Tingkatkan Pembinaan Terhadap SDM

JurnalPatroliNews – Jakarta – Hakikat fungsi Litbang di Lingkungan TNI merupakan upaya meningkatkan pembinaan terhadap Sumber Daya Manusia (SDM), Materiel, Doktrin/Strategi, Metode dan Organisasi secara efektif dan efisien dalam rangka penentuan alat peralatan pertahanan yang disesuaikan dengan aspek lingkungan strategis.  

Hal tersebut disampaikan Asrenum Panglima TNI Laskda TNI Hery Puranto, S.E., M.M. dalam sambutannya saat membuka Rapat Koordinasi Penelitian dan Pengembangan (Rakor Litbang) di lingkungan TNI tahun 2023 bertempat di Aula Gatot Subroto Mabes TNI Cilangkap Jakarta Timur, Rabu(31/5/2023).

“Namun dalam perkembangannya masih ditemukan adanya beberapa kendala antara lain kepercayaan pengguna yang masih rendah dan kualitas hasil litbanghan yang masih perlu adanya peningkatan,” ungkap Asrenum Panglima TNI.

Lanjut dikatakan Asrenum Panglima TNI bahwa dalam rangka penentuan alat peralatan pertahanan yang disesuaikan dengan aspek lingkungan strategis diperlukan langkah koordinatif dan kemitraan dengan berbagai pihak antara lain kementerian/Lembaga, Industri Pertahanan (Indhan) baik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ataupun Badan Usaha Milik Swasta (BUMS), badan-badan Litbang TNI dan Litbang non-TNI.  

“Semoga kegiatan ini dapat menjadi sarana komunikasi yang efektif dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya guna mewujudkan TNI yang kuat, unggul, maju dan mandiri guna mendukung Pembangunan Nasional,”  ucapnya.  

Komentar