Babinsa Timika Hadirkan Pembelajaran Matematika Interaktif dengan Metode Gasing

Babinsa Timika Hadirkan Pembelajaran Matematika Interaktif dengan Metode Gasing

Kepala Sekolah SD Inpres Nawaripi, Ibu Yonika Tonapa, menyambut baik inisiatif Babinsa ini. Menurutnya, metode Gasing bisa menjadi inspirasi untuk mendiversifikasi cara mengajar di kelas. “Kami sangat berterima kasih atas perhatian Babinsa terhadap pendidikan di sekolah kami. Dengan metode Gasing, siswa dapat belajar lebih efektif dan efisien,” ujar Yonika.

Kegiatan ini juga sejalan dengan upaya TNI dalam mendukung pendidikan di wilayah binaannya. Babinsa Koramil 1710-02/Timika secara rutin mengadakan berbagai program edukasi yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di daerah tersebut.

Para guru berharap program serupa dapat terus dilakukan agar siswa semakin percaya diri dalam menguasai pelajaran matematika, yang merupakan salah satu dasar penting dalam pendidikan. Dengan dukungan metode seperti Gasing, SD Inpres Nawaripi berharap dapat mencetak generasi muda yang cerdas, percaya diri, dan kompetitif di masa depan.

Komentar